PROJECT

Our Latest Project

RSUD ANDI DJEMMA MASAMBA

BSS Parking kembali melanjutkan perjalanan kesuksesannya dengan hadir di lokasi-lokasi baru, di perkotaan maupun di daerah. Setelah bekerja sama dengan salah satu rumah sakit di Kota Makassar, BSS Parking kembali mendapat kesempatan untuk mengelola parkir di RSUD Andi Djemma, yang adalah satu-satunya rumah sakit umum daerah yang terletak di Masamba, Kabupaten Luwu Utara. Rumah Sakit ini melayani berbagai jenis layanan kesehatan seperti poli umum, poli gigi dan mulut, poli mata, BPJS, dan lainnya. Karena itu, RSUD Andi Djemma adalah pilihan utama masyarakat di Masamba yang sedang membutuhkan pelayanan kesehatan.

Kerjasama antara RSUD Andi Djemma dan BSS Parking diberikan langsung oleh pemerintah Kabupaten Luwu Timur melalui Kasubag Umum. Hal ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas layanan publik dengan menertibkan, menambahkan fasilitas, dan meningkatkan kemanan dan kenyamanan lokasi parkir di RSUD Andi Djemma

Setelah survei dilakukan oleh tim dari BSS Parking, maka BSS Parking berkomitmen untuk melanjutkan pelayanannya dengan mengutus tim proyek yang akan melakukan instalasi mesin parkir, pekerjaan sipil, dan pembenahan lokasi parkir. Berikut adalah rincian pekerjaan yang dilakukan selama kurang lebih 2 minggu:

  • Pekerjaan sipil untuk pulau (dudukan mesin gate masuk dan pos gate keluar)
  • Pekerjaan penarikan kabel jaringan dari kantor (server)-Gate masuk-Gate keluar)
  • Instalasi mesin manless (dispenser tiket), boom gate (palang parkir otomatis), dan kasir pos keluar
  • Instalasi server dan aplikasi pada semua titik
  • Pembuatan marking line atau garis pembatas kendaraan
  • Pemasangan Rambu
  • Pemasangan Cone, dll

Saat ini, pemasangan sudah 100% selesai dan 15 orang staff sudah melayani parkir di RSUD Andi Djemma Masamba, Luwu Utara. Semoga RSUD Andi Djemma semakin maju lagi dengan dukungan nyata dari BSS Parking.

Salam Sukses

 

Hubungi Kami

Head Office

Makassar

Graha Boulevard Blok A1-1, Kawasan Summarecon Mutiara, Bulurokeng, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90242

Branch Office

Jakarta

Dinamika Office Lt. 4 Jl. Kesehatan No. 8, Petojo, Kec. Gambir, Jakarta Pusat 10160

Denpasar

Jl. Diponegoro No. 204 B, Dauh Puri Klod, Kec. Denpasar Barat, Kota Denpasar Bali 80113

Manado

Lt. 2 Pasar Bersehati Manado, Sulawesi Utara

Surabaya

Ruko Plaza Segi 8 Blok B-806, Jln. Pattimura, Kel. Sonokwijenan, Kec. Sukomanunggal, Surabaya 60189

Representative Office

Salatiga

Jl. Jambewangi No. 1/5, Kota Salatiga, Jawa Tengah

© 2025 PT Bahana Security Sistem. All Rights Reserved. Website by JA